Science Project: Ocean in a Jar |
This post is written in Bahasa Indonesia and English.
Ocean in a Jar adalah salah satu proyek yang Rayyaan buat bersama saya kemarin pagi. Sebelumnya kami pernah membuat proyek serupa namun dengan bahan yang terbatas (baca: Ombak dalam Botol). Kali ini kami menggunakan toples selai (meski sebenarnya bukan bekas selai melainkan toples baru he he) dan berniat untuk menggunakan hasil akhir proyek ini sebagai hiasan.
Ocean in a Jar is one of science projects I made with Rayyaan yesterday morning. We've done similar project before but with plastic bottle and less materials. For this project we used mason jar (we called it jar for jam) and we wanted to make it as room decoration.
Materials and tools needed. |
Bahan dan alat yang kami gunakan adalah:
1. Toples selai bersih.
2. Air.
3. Pewarna makanan biru.
4. Pasir.
5. Kerang dan batu karang kecil.
6. Hiasan berbentuk bintang.
7. Minyak sayur
Kalau punya mainan ikan-ikanan akan lebih bagus lagi nih. Tapi saya belum menemukan mainan ikan-ikanan yang bagus dan berukuran kecil.
Materials and tool needed:
1. Clean mason jar.
2. Water.
3. Food coloring (blue).
4. Sea shells and small corals.
5. Star-shaped ornaments.
6. Vegetable oil.
Pour the sand. |
Put some sea sells, corals, and star-shaped ornaments. |
Cara membuat Ocean in a Jar:
1. Masukkan pasir.
2. Masukkan kerang, karang, dan hiasan berbentuk bintang.
3. Tetesi air dengan pewarna makanan biru.
4. Masukkan air ke dalam toples.
5. Terakhir masukkan minyak sayur ke dalamnya.
How to make Ocean in a Jar:
1. Pour the sand into the jar.
2. Put the seashells, coral, and star-shaped ornaments.
3. Give some drops of blue water coloring into the water.
4. Pour the blue water into the jar.
Pour some blue water. |
Pour some veggie oil. |
Lihat deh hasil akhirnya. Melihat toples ini serasa kembali ke saat-saat kami piknik ke pantai. Ngomong-ngomong kenapa pakai minyak sayur segala ya? Karena saat toples digoyangkan, minyak makan yang tidak bisa bercampur dengan air akan membuat efek seperti ombak. Sebelumnya saya menggunakan baby oil yang tidak berwarna. Tapi menggunakan minyak sayur juga bagus. Soalnya warnanya keemasan dan kontras dengan warna biru 'air lautnya'.
And this is the end result. It looked like we go back to the moment we had picnic on a beach. Vegetable oil gave the effect of ocean wave inside the jar since it couldn't mix with the blue water when the jar was shaken. Before, we used baby oil which had no color. But using vegetable oil is great, too. The golden color from the veggie oil and the blue 'ocean water' made perfect combination.
Ocean in a Jar. |
Ocean in a Jar. |
Makes you want to dive into the blue ocean. |
Kereen mba. Anak-anak pasti suka.
ReplyDeleteIya Mak Alhamdulillah :)
Deletecantik bgt.. pengen lihat pas toplesnya digoyangin..^^
ReplyDeleteBuat yuk :)
Deletekeren pisan ini untuk anak minimal umur berapa ya mak ?
ReplyDeleteAsal sudah cukup paham kalau diberi pengarahan dari umur 1,5 atau 2 tahun bisa Mak. Sambil latihan nuang-nuang atau memasukkan sesuatu ke toples meski masih berantakan juga bagus untuk motorik halus anak :)
Deletemba... mau tanya, apakah pasir yg digunakan harus pasir pantai?
ReplyDeletekalo iya, dimana saya bisa membelinya?
trims
Coba ke tempat yang jual printilan-printilan bunga hias atau untuk merangkai bunga Mbak :)
Delete