Tuesday, August 23, 2016

Memasangkan Huruf

Memasangkan Huruf

Rayyaan mau main pasang-pasang huruf lagi nih. Kegiatan ini bisa melatih kepekaan atau kesadaran anak terhadap huruf. Kan ada huruf-huruf yang bentuknya mirip dan anak kadang tertukar dalam menyebutkannya, misalnya E dengan F, W dengan M. Kalau sudah belajar huruf besar dan huruf kecil secara terpisah, anak juga perlu membedakan mana yang huruf besar mana yang huruf kecil. Kebanyakan anak adalah pembelajar visual, jadi dengan sering menunjukkan huruf besar dan huruf kecil lewat berbagai kegiatan diharapkan anak akan bisa membedakan mana huruf besar dan mana huruf kecil.



Salah satu kegiatan yang saya ajak Rayyaan untuk lakukan adalah memasangkan huruf besar dan huruf kecil. Supaya nggak membosankan, saya gambar seekor ulat yang tubuhnya terdiri dari 26 lingkaran. Setiap lingkaran diwarnai dan ditulisi huruf kecil dari a sampai z. Kemudian di selembar kertas lain saya buat 26 buah lingkaran, saya warnai juga dan saya tulisi dengan huruf besar dari A sampai Z. Lingkaran kecil yang bertuliskan huruf besar saya gunting. Lalu saya minta Rayyaan menempelkan lingkaran-lingkaran tadi ke tubuh si ulat. Tentu tidak asal tempel ya melainkan ada instruksinya juga he he. Bisa ditebak kan? Rayyaan harus menempelkan lingkaran bertuliskan huruf besar ke lingkaran yang bertulisan huruf kecil. Huruf A dengan a, B dengan b, begitu seterusnya.

Cukup telaten nih menempelkan lingkarannya.

Pasangkan huruf besar dengan huruf kecilnya ya.

1. Siapkan 2 buah kertas, uang logam, pensil warna, gunting, dan lem.
2. Buat seekor ulat dengan tubuh terdiri dari 26 lingkaran.
3. Beri warna masing-masing lingkaran, tulisi dengan huruf kecil a sampai z.
4. Pada selembar kertas lain, buat 26 lingkaran, warnai dan tulisi dengan huruf besar A sampai Z.
5. Gunting lingkaran yang bertuliskan huruf besar.
6. Minta anak menempel lingkaran-lingkaran tersebut ke tubuh ulat, huruf besar dipasangkan dengan huruf kecilnya. 

Baca: Belajar Huruf Besar dan Huruf Kecil. 
Semangat!

Sudah selesai!

Meski lingkaran yang harus ditempel lumayan banyak, tapi Rayyaan cukup telaten mengerjakannya. Bentuk lemnya sendiri memudahkannya untuk menempel lingkaran-lingkaran tersebut. Lem bentuk stik memang praktis digunakan untuk anak-anak. Eh saya jadi punya ide lain untuk mengajak Rayyaan belajar membedakan huruf besar dan huruf kecil. Tunggu ceritanya di blog ini ya. Jangan lupa mampir ke Fan Page Let's Play and Learn serta Instagram @letsplayandlearn.

Baca: Tips Agar Flashcard Buatan Sendiri Lebih Awet.

1 comment:

  1. ihhh boleh nih idenya utk ngisi waktu ama anak saat lg ga ngantor :).. anakku jg msh suka kebalik huruf besar dan kecilnya mbak... makanya masih hrs rutin diulang2 biar inget.. tp anak2kan kalo cara gitu suka bosen ya.. makanya aku suka nyari2 ide dr blog parenting cara asyik ngajarin anak huruf gini

    ReplyDelete

Silakan berkomentar yang sopan, tapi jangan beri link hidup di postingan ya. Terima kasih sudah berkunjung :)


Hubungi lewat: itshenipuspita@gmail.com
Jangan lupa follow IG @henipuspita29 @letsplayandlearn
Twitter @henipuspita29