Sunday, November 5, 2017

Rayyaan Membuat Martabak Manis

Gambar: Pixabay.com

Selain donat, jajanan kesukaan Rayyaan adalah Martabak Manis. Kadang Rayyaan suka beli martabak mini. Kadang Papa pulang kantor dan bawa martabak manis untuk Rayyaan dan Mama. Untuk adek Razqa? Eh adek Razqa ya belum boleh makan martabak. Sabar ya, Deek! Ngomong-ngomong, selain membuat donat tanpa ulen, bisa nggak nih Rayyaan bikin martabak? Cobain yuk!

Bahan:
1. 125 gram tepung terigu serba guna.
2. 5 sdm gula pasir.
3. ½ sdt ragi instan.
4. ½ sdt garam halus.
5. 1 butir telur, kocok lepas.
6. 125 ml susu UHT plain.
7. Meises cokelat untuk topping.




Cara Membuat:
1. Campur terigu dengan gula, ragi, dan garam halus. Aduk rata.
2. Masukkan susu sedikit demi sedikit, aduk dengan whisker.
3. Tambahkan telur, aduk rata dengan whisker.
4. Tutup wadah dengan cling wrap.
5. Diamkan adonan selama 1 jam.
6. Olesi wajah teflon dengan sedikit margarin, panaskan.
7. Kecilkan api, tuang adonan ke dalam teflon. Putar dan goyangkan wajan hingga sebagian adonan menempel ke sisi teflon.
8. Panggang martabak selama 7-10 menit hingga bagian atasnya tidak basah lagi.
9. Panggang lagi martabak selama 10 menit dengan posisi tertutup (pakai saja tutupan panci he he).
10. Lakukan tes tusuk untuk mengetahui apakah martabak sudah matang.
11. Beri taburan meises cokelat.




4 comments:

Silakan berkomentar yang sopan, tapi jangan beri link hidup di postingan ya. Terima kasih sudah berkunjung :)


Hubungi lewat: itshenipuspita@gmail.com
Jangan lupa follow IG @henipuspita29 @letsplayandlearn
Twitter @henipuspita29